Kapolsek Tinanggea, Berikan Himbauan dan Motivasi Bagi Anggota Saka Bhayangkara Ranting Tinanggea di Mako Polsek Tinanggea 

Jelitapos.com – Kabupaten Konawe Selatan – Kegiatan Kapolsek Tinanggea dalam memberikan arahan, nasehat dan himbauan serta motivasi terhadap adik-adik anggota Saka Bhayangkara Ranting Tinanggea di mako Polsek Tinanggea, pada Minggu (20/04/2025).

Dikonfirmasi media ini, Kapolsek Tinanggea Iptu H Mursadin S.H mengatakan, kegiatan hari ini memberikan himbauan serta motivasi bagi adik-adik Saka Bhayangkara ranting Tinanggea di Mako Polsek Tinanggea, Kelurahan Ngapaaha, Kecamatan Tinanggea, Kabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara.

Disampaikannya, kami juga menyampaikan arahan dan nasehat terhadap adik-adik anggota Saka Bhayangkara Ranting Tinanggea agar selalu bersinergi dengan pemerintah dalam menjaga persatuan dan kesatuan serta tidak terpengaruh bahaya narkoba, bullying hingga tawuran yang merusak generasi saat ini, mari bersama menjaga situasi keamanan NKRI,” ucap Iptu H Mursadin S.H.

Terakhir, kami menghimbau kepada para adik-adik anggota Saka Bhayangkara Ranting Tinanggea, tetap semangat berlatih serta menjauhi hal-hal yang negatif, kenakalan remaja dan selalu peka terhadap situasi di lingkungan tempat tinggalnya, jangan sampai mengalami gangguan keamanan yang menimbulkan kerugian. Dan apabila ada permasalahan gangguan Kamtibmas segera laporkan atau menghubungi pihak berwajib (Polisi) terdekat,” pungkasnya.

Editor: Nurwindu.Nh

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *