Jelitapos.com – Kota Kendari – Adanya laporan masyarakat,
Kapolsek Kemaraya bersama anggota mengecek dan mengantisipasi adanya kecurangan pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) dan tangki rakitan di SPBU Teratai, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara, pada Sabtu (07/12/2024).
“Pemeriksaan tersebut untuk melindungi masyarakat dari kecurangan para oknum mafia BBM.
Hal ini dilatarbelakangi adanya laporan masyarakat terkait kasus tangki rakitan dan pengisian BBM yang diduga kongkalingkong oknum pihak SPBU dan mafia BBM sehingga masyarakat sulit memperoleh BBM khususnya BBM bersubsidi.
Kapolsek Kemaraya Iptu Heru Purwoko ,SH,MM mengatakan bahwa, menanggapi laporan dari masyarakat terkait adanya dugaan kasus kecurangan pengisian BBM subsidi, maka kami langsung
memerintahkan kepada anggota piket jaga Polsek Kemaraya.
Aiptu. Syamsu Marlin dan Aipda. Ali Trimahi jaya untuk mengecek SPBU teratai khususnya mengenai pengisian bahan bakar jenis pertalite dan bio solar,” katanya.
Kapolsek Kemaraya, dari informasi anggota piket kami dilapangan, untuk tangki rakitan nihil hingga saat ini situasi terkini pengisian pertalite aman terkendali dan untuk pengisian jenis bio solar masih menunggu pasokan dari Depot Pertamina,” tuturnya.
Ditambahkannya, pihaknya akan melakukan patroli dialogis terhadap semua SPBU di wilayahnya, dialog menjadi strategi persuasif untuk mengajak para pengelola pompa bensin menghindari kecurangan dan penimbunan BBM,” pungkasnya.
Editor: Nurwindu.Nh