Jelitapos.Com | Pasaman – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasaman menggelar Bimbingan Teknis Tata Kelola Logistik dan Penggunaan Aplikasi SILOG pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Tahun 2024.
Agenda Bimtek tersebut dilaksanakan di Aula Arumas Hotel Lubuk Sikaping, Senin-Selasa (18 hingga 19 November 2024).
Kegiatan tersebut dibuka oleh Ketua KPU Pasaman Taufiq yang dilanjutkan dengan pemaparan materi. Materi disampaikan oleh Epaldi Bahar (pemerhati Pemilu dan bimbingan penggunaan Silog Operator Silog KPU Pasaman.
Ketua KPU Pasaman Taufiq memaparkan, bahwa Sistem Informasi Logistik (Silog) KPU, merupakan alat bantu berupa website atau aplikasi terkait logistik dalam penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) di Indonesia. Logistik Pemilu perlu dikelola secara optimal baik pada tahap perencanaan kebutuhan dan penganggarannya, pengadaan, pendistribusian, serta pemeliharaan dan inventarisasi.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengenal tata cara pengunaan Aplikasi SILOG sekaligus dapat meningkatkan kemampuan PPK, dalam mengenal jenis-jenis Logistik serta tata kelola logistik tingkat PPK, PPS dan KPPS. Yang mana PPK, PPS dan KPPS merupakan ujung tombak dari penyelenggaraan pemungutan dan penghitungan suara di TPS.
Adapun peserta yang mengikuti Bimtek terdiri dari Ketua PPK dan Ketua PPS se-Kabupaten Pasaman.
Kegiatan ini juga turut dihadiri Kapolres Pasaman, Dandim 0305 Pasaman (perwakilan), Ketua BPBD Pasaman, Ketua dan Komisioner dan jajaran Sekretariat KPU Pasaman dan sejumlah awak media.(Noel)