SMK PUI GEGESIK MENGADAKAN JOB FAIR 2024
CIREBON – SMK PUI Gegesik mengadakan JOB FAIR 2024 di halaman sekolah SMK PUI Gegesik di Gegesik Lor kecamatan Gegesik kabupaten Cirebon Jawa Barat 23 -24 oktober 2024 bekerjasama dengan beberapa Perusahaan Lokal dan Nasional di ikuti banyak peserta dari Alumni dan masyarakat umum sekecamatan gegesik dan sekitarnya, Rabu (23/10/2024).
Acara ini dibuka untuk umum dan tidak dipungut biaya alias gratis, sekitar 17 Perusahaan yang hadir dan dibuka untuk 1000 lowongan pekerjaan dari berbagai sektor sesuai dengan kemampuan yang dimiliki pencari pekerjaan.
Dalam acara ini di buka oleh Dinas Tenaga Kerja ( DISNAKER ) H Sulaeman SE, dan di hadiri dari Muspika, Kapolsek, Danramil kecamatan Gegesik, dan Kepala Sekolah SMK PUI Drs Endang Hermawan selaku tuan rumah.
Dalam sambutannya Sulaeman “Job Fair ini sebagai media untuk mempertemukan antara perusahaan pengguna tenaga kerja dengan tenaga kerja yang di butuhkan perusahaan sehingga di harapkan terjadi percepatan penempatan tenaga kerja sesuai salah satu program pemerintah untuk menekan angka pengangguran,” katanya.
Sementara dari Kepala sekolah SMK PUI Drs Endang Hermawan ” Melalui penyelenggaraan Job Fair diharapkan pencari kerja dapat memperoleh informasi lowongan kerja secara langsung dari perusahaan dan dapat langsung mengikuti proses seleksi sehingga mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan minat dan kemampuannya”. tuturnya
Melengkapi acara Job Fair ini juga ada Talk Show dengan tema ” Temukan Karirmu Menuju Masa Depan Yang Gemilang ” di hadiri 2 muda – mudi yang sukses yaitu Deni Dores ( HRD INDOMARCO ) dan Julia Rahmawati ( OWNER DEMETRIA ) dan di pandu Aditya selaku moderator.
Banyak sekali yang di bicarakan dalam Talk Show tersebut dari awal karir hingga meniti kesuksesan ada beberapa tahapan semua di ungkapkan kedua pengusaha tersebut hingga para peserta semakin kagum dan bisa buat contoh anak muda yang ingin sukses.
Di sisi lain perusahaan selaku pemberi kerja diharapkan dapat memperoleh tenaga kerja sesuai dengan kualifikasi/persyaratan jabatan yang dibutuhkan.