Jelitapos.com – LANGSA ACEH – Pentas seni bakat kreativitas dan Pelepasan anak didik KB.Paud Islam Al Hidayah Angkatan Ke Vll Kota Langsa bertempat di Gedung Terpadu IAIN,Jalan Zawiyah Cot Kala,Meurandeh,Langsa Lama,Kota Langsa,Sabtu (01/06/2024).
Kegiatan yang mengusung Tema”Sehat,Cerdas,Ceria,Berakhlak Mulia Belajar Sejak Dini Sukses Di Masa Depan yang dimulai pada pukul 09.30 ini berlangsung dengan penuh keceriaan dan kegembiraan dengan dimeriahkan dengan hapalan ayat pendek pentas seni dan Tari dari anak didik KB.Paud Islam Al Hidayah Gampong Teungoh secara bergantian dan penuh semangat.
Dalam kesempatan itu Kepala Sekolah,Khairani mengatakan”
Untuk tahun ini kita melepas sebanyak 35 dari 56 anak didik dengan 22 putri dan 13 putra siswa- siswi,sudah menjadi tantangan yang tak bosan- bosan mebimbing serta mengasuh anak didik kita ini yang masih pada usia bermain yang masih butuh pengawasan dari orang tua,nenek,kakek,kakak,Abang,yang dengan terus berusaha memberi fasilitas pendidikan dan bermain, memberikan pendidikan yang baik dan berkarakter islami’ Pungkasnya.
Sementara itu dalam Pidato sambutannya Geuchik Syarifuddin S.Sos,I..yang hadir bersama Bunda Paud Gampong Teungoh,Ratna Wilis memberikan apresiasi yang tinggi seluruh jajaran Guru KB.Paud Islam Al Hidayah berkat kekompakannya berkaborasi KB Paud Islam Al Hidayah yang berdiri dari Nilai C sekarang ini telah berhasil mendapat Akreditasi B dan sudah terkenal namanya di Kota Langsa.
Lebih lanjut Geuchik Syarifuddin “tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada,Bunda Paud serta seluruh orang tua/ wali murid yang telah memberi Kepercayaan/ amanah dengan menitipkan anak-anaknya untuk di didik pada KB. Paud Islam Al Hidayah dari Nol hingga sudah mendapat tempat di hati masyarakat Kota Langsa dan teruslah kita beri semangat anak-anak kita karena kedepannya mereka sebagai penerus dan kejayaan Aceh Khususnya dan Indonesia.”Tutup Geuchik Syarifuddin.( Medy SP)