Berita  

Kepala Disdikbud Sintang Tanggapi Dugaan Pungli Di SD Negeri 17 Lanjing, Dan Segera Perintahkan Pengawas Ke Lapangan Cek Kebenarannya 

 

Jelitapos.com||Sintang (Kalbar), Informasi kembali diterima oleh media ini terkait viralnya pemberitaan dugaan pungli yang dilakukan oleh oknum Kepala Sekolah dan para Guru SD Negeri 17 Lanjing pada hari Jumat malam (12/04/2024).

 

Dengan beredarnya pemberitaan tersebut, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang Yustinus J, S.Pd, M.A.P., memberikan tanggapannya terkait permasalahan tersebut dan segera mengusut tuntas dengan segera memanggil oknum pelaku untuk dimintai keterangan pada saat masuk kerja setelah libur hari raya Idul Fitri.

 

Menurut Yustinus, pihaknya tidak pernah mengizinkan pihak sekolah menjual buku paket sendiri dengan orang tua murid dikarenakan sudah ada Dana BOS.

 

“Terkait dengan adanya dugaan pungli itu, yaitu pembelian buku paket perlu kami tegaskan bahwa, Dinas Pendidikan tidak mengizinkan dan tidak pernah memberikan instruksi kepada Sekolah untuk memerintahkan guru untuk membeli buku melalui orang tua. Kenapa? Karena buku paket itu dibelikan melalui Dana BOS. Sehingga perlu kami tegaskan bahwa, pembelian buku paket tidak boleh melibatkan siswa,” jelas Yustinus.

 

Yustinus menambahkan, terkait pembelian buku paket setiap awal semester atau semester keduanya, didalam LKS sudah tercantum pembelian buku paket yang dilakukan oleh sekolah.

 

“Sehingga kalau ada sekolah yang melakukan pungutan, memerintahkan membeli buku yang dibebankan ke orang tua murid itu jelas-jelas salah. Harapan kami melalui Pengawas untuk segera ke lapangan mengecek kebenarannya,” tutup Yustinus.

 

Publisher : Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *