Jelitapos.com – Kota Kendari – Kepolisian Resorta Kendari, Melalui Polsek Baruga melakukan kegiatan rutin memberikan beberapa himbauan penting tepatnya di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 04 Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara, Jumat (26/01/24) Pagi.
Dikonfirmasi melalui media ini Kapolsek Baruga AKP. Laode Arsangka.S.H, M.H, mengatakan bahwa, kegiatan kami hari ini di Sekolah Menengah Umum Negeri 04 Kendari merupakan giat yang rutin kami laksanakan untuk memberikan atau mengingatkan tentang bahaya pergaulan bebas dan lainnya dan seringnya terjadi tawuran dikalangan antar pelajar,”Pungkasnya.
Adapun bentuk kegiatan Polsek Baruga di pimpin langsung Kapolsek Baruga yakni, melaksanakan apel bersama Guru dan para Siswa dan Siswi memberikan himbauan kepada tentang Knalpot Racing, Pergaulan Bebas, Sajam dan bahaya mengkomsumsi Narkoba ysng bisa merusak diri sendiri dan masa depan generasi bangsa, ucapnya.
Selanjutnya, terkait Kamtibmas dalam himbauannya Kapolsek Baruga juga menyampaikan
kepada siswa dan siswi agar tidak mudah terprovokasi/hindari yang dapat memicu keributan antar sesama Pelajar,”katanya.
“Sebagai generasi penerus Bangsa Indonesia, mari bersama kita ciptakan rasa nyamanan dan aman di sekitar masyarakat, terkhususnya di Wilayah Hukum (Wilkum) Polda Sultra, Polresta Kendari, Polsek Baruga.
Terakhir, kegiatan rutin Kapolsek Baruga di SMAN 04 KENDARI berjalan aman dan tertib hingga usai,”tutup Kapolsek Baruga.
Editor : Nurwindu. Nh